Hari Selasa, 22/05/2007 DetikCom baru saja melaunching situs barunya. Kalau dulu kita cuma kenal dengan DetikCom, DetikInet, DetikHot, DetikCool (ada??) sekarang mereka punya anak baru. Dan anak baru mereka itu adalah DetikSurabaya.com . Menurut mereka sendiri DetikSurabaya ini dibangun agar dapat membantu memacu potensi – potensi daerah yang ada. Lalu apakah DetikSurabaya.com merupakan yang pertama di Surabaya? Tidak juga. Jangan lupakan JakartaPress.com, SuaraSurabaya.net dan BeritaJatim.com
Beberapa bulan lalu waktu sedang searching portal – portal berita di Indonesia, aku menemukan 2 web lain. Waktu itu OkeZone.com (versi belum launching, masih *ehm…* jelek banget..), dan JakartaPress.com. Tetapi berbeda dengan OkeZone yang sudah launching, JakartaPress (JP) tidak launching – launching juga kayanya. Tetapi memang ada perubahan tampilan secara signifikan di web JP ini. Tetapi satu hal yang spesial dari JP ini, mereka tampaknya dari awal memang ingin menggarap pasar lokal. Lihat saja di webnya. Ada AmbronPress.com,BaliPress, JambiPress, LampungPress, dll. Dan SurabayaPress.com sendiri sudah ada (walaupun isinya masih belum) jauh sebelum DetikSurabaya diluncurkan.
Sementara untuk BeritaJatim sendiri aku sendiri kurang tahu kapan diluncurkan. Tapi yang jelas sih lebih dulu dari DetikSurabaya. Walaupun secara desain malah sangat mirip dengan DetikCom. Dan kelihatannya CMS nya sama dengan DetikCom, dari URL nya mirip soalnya.
Ada yang pernah tahu SuaraSurabaya.net? Aku sendiri baru tahu waktu mengedit tulisan ini. Dan sepertinya portal ini cukup berbobot, dan tentu saja memang sudah dilaunching. Bakal jadi pesaing ketat nih sepertinya.
Mudah – mudahan JakartaPress juga cepat launching. Kita lihat nanti persaingan portal baru ini. Tapi jadi penasaran nih.., jangan – jangan ntara ada OkeSurabaya juga? Hmm..
Daerah lain bagaimana ya?
Coba cek http://www.tribun-timur.com. Ini portal berita surat kabar Tribun Timur, Makassar. Beritanya gabungan antara print edition dan real time edition.
@Makassar : kontennya bagus tuh. Kayaknya layoutnya aja yang kurang..
janagan lupa juga ada media online http://www.beritakota.net